Jum'at, 19 April 2024
Angga Roni Priambodo | Praba Mustika : Minggu, 23 Desember 2018 | 17:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Mengemudikan truk memang bukan pekerjaan yang mudah. Apalagi sebagai pengemudi truk tangki Bahan Bakar Minyak (BBM) yang harus ekstra berhati-hati, karena yang dibawanya adalah ribuan liter bahan yang mudah terbakar.

Tergulingnya truk pengangkut BBM yang terjadi di Bandung ini, memang mengerikan Sob. Bahkan, melalui rekaman CCTV, terlihat ada seorang pemotor yang nyaris tertimpa. Namun, video tersebut juga menunjukkan kalau pengemudi truk tangki BBM punya jam terbang yang tinggi.

Dalam video tersebut memang terlihat kalau truk mengalami rem blong. Beruntung, pengemudi truk tangki BBM ini masih mampu mengendalikan truknya agar tidak menimbulkan kecelakaan beruntun yang banyak menelan korban jiwa.

Mengalami rem blong di tengah jalan yang padat, pengemudi truk masih mampu untuk mengendalikan truk ke jalur arah sebaliknya, yang lebih sepi. Meski sepi, ternyata ada juga pengendara motor yang nyaris tertimpa, beruntung motor masih bisa lewat sebelum truk tangki BBM benar-benar jatuh.

''Sopirnya hebat banting stir ke kanan yang jalannya agak sepi, kalo tetap dihajar yang di depan, berapa banyak korban,'' kata @irfansyah_rafsanjani.

''Sepertinya itu rem blong, lalu sopir banting stir ke kanan karena melihat di jalur kanan sepi. kalau dipaksakan lurus bakal nabrak mobil banyak, makannya mungkin sopirnya memilih melukai diri sendiri. respect untuk supirnya semoga tidak terjadi apa-apa, ini musibah.'' Ujar @adeeeofficial.

BACA SELANJUTNYA

Laksana Transformer, Truk Hasil Modifikasi Ini Bisa Berubah Jadi Kastil