Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Curah hujan tinggi menyebabkan banjir di beberapa wilayah di Indonesia, seperti di sebuah ruas jalan Riau. Karena membahayakan, berbagai kendaraan tak bisa lewat jalan tersebut.
Sebuah solusi kemudian ditemukan agar pengendara motor tetap bisa melintas, yaitu dengan memanfaatkan jasa angkut. Banyak pengendara yang kemudian memilih cara tersebut karena tak ada pilihan lain.
Pun jika memilih cara itu, mereka harus mengeluarkan kocek lebih. Seperti yang diungkap dalam unggahan akun Facebook Reno Ibrahim pada Rabu (19/12).
''Untuk roda dua di kenakan tarif Rp 60.000, sedangkan mobil dikenakan tarif Rp 500.000,'' tulisnya.
Baca Juga
Tak hanya tulisan, Reno Ibrahim juga membagikan foto kondisi Jalan Lintas Timur KM 83 Pelalawan, Riau. Terlihat dua truk melaju berlawanan, sedangkan sebuah truk bermuatan motor dan manusia tampak sesak.
Para pengendara tersebut berdiri di bak truk menjaga kendaraan kesayangan. Tapi yang cukup menarik perhatian yakni dua pengendara yang ada di belakang.
Karena saking sesaknya, dua orang pengendara rela duduk 'mengambang' di atas papan yang dihubungkan dengan bak truk. Keduanya kompak duduk menyamping seperti saat naik motor. Seorang emak-emak bahkan rela memegang bagian belakang bak truk agar tidak terjatuh.
Namun begitu, netizen malah menyoroti biaya jasa angkut di sana. Banyak dari mereka yang menganggap tarifnya terlalu mahal.
''Saya berenang saja. Habis mahal, tak bisa dinego,'' tulis Nora Yudy.
''Yang betul saja, untuk mobil Rp 500 ribu, kalau PP Rp 1 juta,'' Fischa Ngessot.
Terkini
- Mobil Listrik Polytron Mulai Diproduksi di Purwakarta, Terapkan Standar Tinggi
- Bedah Spesifikasi Mitsubishi Destinator: SUV 7-Penumpang Baru dengan Mesin Turbo dan Fitur Melimpah
- Vinfast Akan Luncurkan Mobil Khusus untuk Indonesia di GIIAS 2025
- Xpeng Resmi Produksi Mobil di Purwakarta, Pertama di luar China
- Keren dan Canggih, Ini AION UT Calon Penantang Wuling Cloud di Indonesia
- Resmi Meluncur di Indonesia, Harga GWM Ora 03 Mulai Rp300 Jutaan
- Vinfast VF6 Diluncurkan, SUV Listrik Terbaru dari Vietnam
- TGRI Jaga Asa Juara Nasional Bersama Agya GR Sport di Autokhana Kejurnas Slalom 2025
- Perang Harga Mobil Listrik China yang Dipicu BYD Mulai Berikan Dampak Negatif
- Arista Group Tambah Jaringan SPKLU Ultra Fast Charging Permudah Pemilik Kendaraan Listrik
Berita Terkait
-
Kenapa Motor yang Menerjang Genangan Bisa Mogok?
-
Wahana Ngalun Katulampa Binaan Astra: Dari Bendungan Banjir Menuju Destinasi Wisata Edukatif
-
Tips Ampuh Kenali Mobil yang Pernah Terendam Banjir
-
Kenali Efek Tak Terduga Ketika Pemotor Tetap Nekat Terobos Banjir
-
Cara Mengetahui Mobil Bekas Banjir Biar Nggak Salah Beli
-
Niat Tegur, Ojek Pangkalan Malah Kena Semprot Emak-emak yang Hendak Naik Ojol
-
Bingung Portal Tol Tak Bisa Dibuka, Emak-emak Naik Motor Hanya Bisa Pasrah
-
Emak-emak Bentak Polisi Saat Antarkan Anaknya Ujian Praktek SIM, Permasalahkan Motor Manual Pemicunya
-
Viral Pemobil Salut dengan Aksi Emak-emak Lakukan Salat di Pinggir Jalan
-
Nasib Pemotor Dikerubutin Emak-emak Gara-Gara Bawa Moge, Kocak