Jum'at, 26 April 2024
Stephanus Aranditio | Praba Mustika : Kamis, 20 September 2018 | 23:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Kemajuan teknologi mobil yang semakin canggih, membuat Aliansi Renault Nissan Mitsubishi, sedang merancang sistem infotainment berbasis Android untuk lini produk mobil anyar Renault, Nissan dan Mitsubishi mulai 2021.

Langkah Aliansi Renault Nissan Mitsubishi ini sudah semakin mantap, karena mereka telah menggandeng Google untuk mengembangkan sistem hiburan di dalam mobil.

Aliansi Renault Nissan Mitsubishi Hadirkan Android di Sistem Infotainment. (Renault Nissan Mitsubishi Alliance)

Dengan kerja sama ini, membuat mobil-mobil buatan Renault, Nissan dan Mitsubishi akan terintegrasi denagn aplikasi Google, seperti Google Maps, Google Assistant dan juga Google Play Store.

Kal Mos, selaku Global Vice President of Alliance Connected Vehicles at Renault-Nissan-Mitsubishi mengatakan ''Dengan terintegrasi platform Android ke dalam sistem hiburan di dalam mobil, kami meningkatkan kecerdasan di kendaraan kami yang saling terkoneksi. Di masa depan, Google Assistant yang akan mengembangkan AI atau Artificial Intelligence (kecerdasan buatan) yang memungkinakn pengguna berinteraksi dengan mobil lebih baik.''

Hebatnya lagi, tiap produsen bisa menciptakan tampilan antar muka atau user interface yang khas dengan fitur yang beragam.

Kerja sama ini, juga merupakan rencana jangka panjang Aliansi Renault Nissan Mitsubishi dalam mengembangkan kendaraan listrik, kendaraan otonom dan juga Alliance Intelligence Cloud.

Secara teknis, pengguna mobil dari Renault, Nissan dan Mitsubishi tidak perlu lagi melakukan pairing dengan smartphone, karena semua fitur Android sudah dihadirkan di sistem infotainment di mobil.

BACA SELANJUTNYA

Taklukkan Jalan Licin dengan Tenang, Ini Dia Cara Kerja ASC di Mitsubishi XForce