Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Nggak pengen ketinggalan zaman, penyanyi kenamaan Dua Lipa mendadak pamer mobil listrik bermerek Jaguar I-PACE.
Yang mengejutkan, mobil tersebut bakal dipamerkan Dua Lipa dalam konser musiknya.
Setelah ditelusuri, penyanyi sekaligus penulis lagu itu berkeja sama dengan perusahaan mobil mewah asal Inggris, Jaguar.
Sebagai terobosan baru, keduanya berkolaborasi menggabungkan musik dan teknologi lewat sebuah pertunjukkan eksklusif yang akan diadakan di Amsterdam pada 3 September 2018 mendatang.
Baca Juga
Dikutip dari laman carscoops.com, konser Dua Lipa nantinya bertajuk The PACE: Season One.
Dalam konser tersebut, bintang berusia 23 tahun itu bakal menunjukkan kelihaiannya dalam bernyanyi sembari ditemani mobil Jaguar I-PACE.
Mobil tersebut diramalkan bakal laris dipasaran setelah dipamerkan penyanyi hitz, Dua Lipa.
Jaguar I-Pace adalah sebuah SUV Listrik yang mengadopsi gaya Tesla Model X dan Mercedes-Benz EQC. Mobil baru tersebut juga dilengkapi baterai lithium-ion 90kWh dan dapat berakselerasi dari kecepatan 0 -96 km/jam hanya dalam 4,5 detik.
Alasan perusahaan Jaguar menggandeng Dua Lipa bekerja sama tentunya melalui banyak pertimbangan.
Dua Lipa dianggap sebagai musisi wanita dunia yang memiliki banyak penggemar. Selain itu, penyanyi berdarah campuran Inggris dan Albania tersebut memiliki situs pribadi yang banyak pengikutnya.
Bak simbiosis mutualisme, cukup masuk akal kenapa Jaguar mengajak Dua Lipa berkolaborasi.
Dua Lipa mengaku sangat senang dengan terobosan baru yang akan dilakukan. Ia pun optimis penggemarnya akan tertarik.
''Ini adalah proyek teknologi tinggi yang menggabungkan musik dan teknologi Jaguar, dan saya tahu penggemar saya akan menyukai apa yang kami ciptakan bersama,'' tandas Dua Lipa.
Sebagai tambahan info, dalam pertunjukanThe PACE: Season One nantinya Jaguar nggak cuma pamer mobil I-PACE tapi juga E-PACE dan F-PACE.
Buat kalian yang penasaran, konser eksklusif Dua Lipa dan Jaguar bakal diluncurkan serentak di Eropa tanggal 3 September 2018 melalui akun media sosial dan situs resmi Jaguar.
Terkini
- Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
- Toyota Akan Refund Konsumen Pembeli Zenix dan Yaris Cross Hybrid
- Kendaraan Elektrifikasi di IIMS 2025 Jalan Menuju Kedaulatan dan Solusi Energi Bersih
- Regulasi Tak Beres, Perkembangan Mobil Hidrogen di Indonesia Mandek
- Hyundai Stargazer Terbaru Mengaspal di IIMS 2025, Siap Dibawa saat Mudik Lebaran
- Bangun HRS di Karawang, Toyota Juga Kembangkan SDM Khusus di Bidang Teknologi Hidrogen
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
Berita Terkait
-
Xpeng Resmi Masuk Indonesia Pekan Ini, MPV Pesaing BYD M6 Jadi Produk Pertama
-
Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
-
Omoda E5 Laris Manis, Penjualan Mobil Chery di Indonesia Melejit
-
Fakta Penjualan Mobil Listrik Dunia Sepanjang 2024, Semakin Dilirik Konsumen?
-
Xanh SM Resmi Operasikan Taksi Listrik di Indonesia
-
Masuk Indonesia, Geely Auto Gandeng 5 Dealer Gede
-
Beli Mobil Listrik Bekas: Apa yang Harus Diketahui oleh Calon Pengguna yang Pemula?
-
Honda Astrea Tampil Beda dengan Gunakan Fitur Mobil Tesla, Modal Ngomong Mesin Bisa Nyala Sendiri
-
Gebrakan Wuling Manjakan UMKM, Hadirkan Mobil Niaga Listrik
-
Nissan Siap Stop Produksi Mobil Berbahan Bakar Bensin