Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Tiga produsen otomotif asal Jepang; Mazda, Suzuki dan Yamaha diketahui melakukan kecurangan dalam uji emisi di Jepang dan ternyata ada yang sudah berlangsung sejak 2012 Sob.
Seperti diberitakan oleh Nikkei Asian Review, tidak hanya tiga produsen otomotif di atas saja yang melakukan kecurangan dalam uji emisi. Yang terbaru adalah Nissan dan Subaru.
Dari hasil pengecekkan oleh Kementerian Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi di Jepang, ditemukan bahwa cukup banyak jumlah kendaraan yang tidak mengikuti uji emisi secara baik.
Dari Suzuki yang didapati 6.401 unit dari 12.819 unit sejak 2012. Lalu Sejak 2014, Mazda melakukan kecurangan dalam uji emisi dengan 72 unit dari total 1.875. Dan Yamaha tercatat tujuh dari 335 unit tidak melakukan uji emisi secara baik, sejak 2016.
Baca Juga
Toshihiro Suzuki, selaku CEO dari Suzuki menanggapi hal ini dengan menyampaikan permohonan maaf.
"Ini hal yang sangat penting dan melihat angka yang cukup besar dari produk kami yang tidak melewati uji emisi secara baik, kami akan menangani hal ini dengan serius. Kami gagal mengedukasi dan staf kami," Ungkap Toshihiro Suzuki seperti dilansir Nikkei Asian Review.
Sementara Managing Executive Officer Mazda, Kiyotaka Shobuda mengatakan "Perusahaan akan menangani ini dengan serius dan akan memastikan bahwa hal-hal seperti ini tidak akan terjadi lagi,"
Untuk menghadapi hal ini, Keiichi Ishii, selaku Menteri Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi akan mengubah regulasi soal uji emisi agar tidak ada lagi kecurangan yang terjadi di masa yang akan datang.
Sayangnya hal ini secara langsung maupun tidak langsung akan memengaruhi reputasi masyarakat tentang kualitas dari kendaraan-kendaraan Jepang. Apalagi Mazda, Suzuki dan Yamaha adalah merek yang sudah dikenal luas di seluruh dunia.
Terkini
- TMMIN Resmikan Stasiun Pengisian Hidrogen di Karawang
- Kemenkeu Terbitkan PMK Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid, Berlaku Hanya Setahun
- Hyundai Creta Baru Disambut Semarak oleh Pasar Indonesia
- Toyota Luncurkan 3 Mobil Baru di IIMS 2025, Diduga Termasuk Veloz Hybrid
- Debut di IIMS 2025, Geely EX5 Andalkan Audio Berkualitas via Flyme Sound
- SPBU Shell Kehabisan BBM, Benarkah Mau Tutup?
- Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
- Miliki Banyak Koleksi Mobil Mewah, Raffi Ahmad Terciduk Kepincut Dengan Mobil Satu Ini
- Astra Infra Toll Road Akan Ganti Kerugian Mobil Pecah Ban di Tol Cipali
- All-New Mazda CX-80 Resmi Masuk Indonesia
Berita Terkait
-
Toyota Terus Dominasi Pasar Mobil Dunia, BYD Kalahkan Trio Raksasa Jepang
-
Gaya Kalcer Yamaha Fazzio Hybrid Setelah Dapat Sentuhan Modifikasi
-
Yamaha XSR 155 Meluncur dengan Warna Baru
-
All-New Mazda CX-80 Resmi Masuk Indonesia
-
Yamaha R15 2025 Tampil Lebih Agresif dengan Warna dan Grafis Baru
-
Suzuki Pasang Target Kuasai 8,5 Persen Pasar Mobil Nasional, Tambah Investasi Rp 5 Triliun
-
Ekspor Suzuki Turun Karena Pasar Otomotif Global Anjlok
-
Suzuki Akan Luncurkan SUV Baru di Indonesia pada 2025
-
YIMM Bicara Peluang Yamaha XMax Dibekali Teknologi 'Turbo' Seperti NMax
-
Yamaha Aerox Alpha Meluncur: Generasi Ketiga yang Lebih Gahar, Harganya...