Kamis, 25 April 2024
Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita : Rabu, 29 Mei 2019 | 07:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Valentino Rossi membuktikan kalau dirinya merupakan seorang pribadi yang hangat. Ia memberikan ucapan selamat kepada Kimi Raikkonen saat laga F1 GP Monako 2019.

Hal itu ditunjukkan lewat video yang diunggah akun Twitter resmi Formula 1 pada Minggu (26/5). Sang legenda MotoGP memberikan ucapan selamat kepada Kimi Raikkonen yang melalui balapan ke-300.

"Hai Kimi, selamat untuk Grand Prix Formula 1 ke-300 yang kau lewati," ujar Valentino Rossi dalam video.

Menariknya, meski secara blak-blakan menunjukkan sikap mulia. Ternyata pembalap dengan julukan The Doctor itu tidak mengenal Kimi Raikkonen secara pribadi.

Ucapan selamat yang diberikan merupakan wujud apresiasi Valentino Rossi yang memiliki tahun lahir sama dengan Kimi Raikkonen.

Kimi Raikkonen. [Toshifumi KITAMURA / AFP]

"Kita tidak saling kenal secara personal, tetapi kita saling memahami karena sama-sama lahir tahun 1979, itu tahun yang hebat, selamat atas pencapaian ini," pungkas Valentino Rossi.

Sementara itu, bila membandingkan sepak terjang keduanya, Valentino Rossi telah melewati 388 dengan baik. Sementara Kimi Raikkonen baru saja menjalani laga ke-300.

Sayangnya, meski mendapat ucapan selamat dari legenda MotoGP, Kimi Raikkonen gagal merebut podium di GP Monako. Pembalap asal Finlandia tersebut finis di urutan ke-17 dan mengisi peringkat ke-10 klasemen sementara F1 2019.

BACA SELANJUTNYA

Beda Fabio Quartararo dan Valentino Rossi di Mata Bos Yamaha, Mudah Diatur