Jum'at, 29 Maret 2024
Angga Roni Priambodo | Cesar Uji Tawakal : Rabu, 15 Mei 2019 | 21:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Fabio Quartararo, pembalap muda asal Prancis ini sempat menyedot perhatian dengan penampilan impresifnya saat MotoGP seri keempat yang digelar beberapa waktu yang lalu. Walaupun akhirnya ia gagal finis karena kendala teknis, justru penonton menjadi penasaran akankah ia kembali ke persaingan papan atas? 

Itulah satu dari beberapa hal yang membuat seri balapan kelima GP Prancis bakal begitu dinanti para fans, termasuk oleh Quartararo sendiri selaku pembalap tuan rumah. Berlaga di depan publik sendiri, ternyata hal tersebut malah membuat rookie satu ini malah sedikit tertekan.

Fabio Quartararo. (Instagram/@fabioquartararo20)

''Setelah pekan bagus di sesi tes Jerez, akan banyak fans yang bakal memberi motivasi di Le Mans. Namun itu juga membuat saya stress dan tertekan karena itu adalah balapan kandang. Namun tetap saja hal yang bagus balapan di depan fans sendiri.'' ujar Quartararo.

''Saya pikir motor saya bakal cocok untuk dipakai di sana, karena beberapa tahun terakhir Yamaha meraih hal bagus di Le Mans. Kami akan mencoba sebaik mungkin dan bekerja seperti di Jerez. Saya sangat menantikan balapan ini.'' kata pembalap tim Petronas Yamaha tersebut.

BACA SELANJUTNYA

Fabio Quartararo: Ducati Punya Motor Kencang tetapi Pembalap Mereka Biasa Saja