Rabu, 17 April 2024
Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita : Rabu, 21 November 2018 | 21:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Musim MotoGP 2018 telah usai, para pembalap telah ditunggu untuk laga di tahun depan. Tapi ada yang berbeda dari Jorge Lorenzo, pembalap dengan julukan X-Fuera itu tampil menggunakan motor tanpa merek.

Kenapa ya?

Seperti yang diketahui, X-Fuera musim depan bakal mengaspal dengan tim baru, Repsol Honda. Secara otomatis, ia bakal menjadi rekan sang juara bertahan, Marc Marquez.

Sebelumnya, pembalap 31 tahun itu bergabung dengan Yamaha (2008-2016) kemudian memilih 'serumah' dengan Ducati sejak tahun 2017. Kontraknya dengan tim merah habis per tanggal 31 Desember 2018.

Hal unik terjadi belum lama ini, belum resmi pensiun dari Ducati dan dipinang Repsol Honda, juara MotoGP tiga kali itu menggunakan atribut yang misterius.

Dalam debutnya bersama Tim Repsol Honda, Jorge Lorenzo meggunakan motor dan pakaian dengan dominansi warna hitam. Motornya bahkan tak memiliki merek spesifik.

Jorge Lorenzo dengan tampilan baru. (Instagram/@jorgelorenzo_fanpage)

Dikutip dari laman Tuttomotoriweb, X-Fuera hanya meyandang tiga merek besar seperti: Michelin, Alpinestars dan Shark. Ketiga merek tersebut tidak terkait dengan Ducati maupun Honda Racing Corporation (HRC).

Jorge Lorenzo dengan tampilan baru. (Instagram/@polarityphoto)

Michelin memproduksi roda MotoGP, Alphinestars berurusan dengan sepatu boot dan sarung tangan dan Shark sebagai sponsor helm untuk pembalap Spanyol.

Usut punya usut, motor tanpa merek yang ditunggangi Jorge Lorenzo itu menandai status posisi pembalap itu yang belum jelas. Untuk itu, HRC sebagai tim masa depan X-Fuera akan mengevaluasi pro-kontra yang terjadi.

BACA SELANJUTNYA

Jorge Lorenzo: Yamaha Pantas Juara, tetapi Motor Terbaik Tetap Ducati