Sabtu, 20 April 2024
Dany Garjito | Praba Mustika : Minggu, 18 November 2018 | 07:46 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Pembalap Yamaha Movistar, Maverick Vinales mengatakan akan mengganti nomor 25 yang saat ini ia gunakan dengan nomor 12, untuk MotoGP musim 2019 mendatang.

Pembalap asal Spanyol tersebut punya alasan tersendiri, kenapa ia memilih nomor 12, yang akhirnya bisa digunakkan lagi, setelah Thomas Luthi (Pembalap dengan nomor 12 di MotoGP) akan berlaga di Moto2 musim depan.

Maverick Vinales Juara di Phillip Island. (Twitter/YamahaMotoGP)

''Saat Aku masih kecil, aku selalu membalap dengan nomor 12. Aku selalu menggunakan nomor 12 atau 100 (membalap di motocross tapi nomor 12 adalah yang selalu kugunakan. Sudah lama sekali rasanya Aku ingin kembali menggunakan nomor 12 tapi aku tidak tahu bagaimana caranya,'' kata Vinales seperti dilansir dari Crash.

Pembalap dengan tinggi 171 sentimeter ini kemudian menambahkan ''Tahun depan akan ada mesin baru, orang-orang baru dan segala sesuatunya pun baru, termasuk Vinales yang baru. Semoga Aku bisa lebih bersyukur lagi,''

''Dua tahun ini begitu buruk bagiku, jadi Aku ingin mengganti semuanya. Aku ingin kembali ketika Aku benar-benar tampil baik.'' Tukasnya.

 

BACA SELANJUTNYA

Masa Hukuman Mau Habis, Andrea Iannone Masih Ingin Kembali Balapan MotoGP