Senin, 29 April 2024
Angga Roni Priambodo | Cesar Uji Tawakal : Jum'at, 31 Agustus 2018 | 17:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Tim Formula 1 telah menyetujui rencana penggunaan lampu pada sayap belakang mulai musim depan. Lampu ini digunakan ketika terjadi hujan saat balapan. Langkah ini ditempuh dengan tujuan untuk membantu para pembalap waspada saat jarak pandang rendah.

Hal ini tentu memperoleh sambutan positif dari pembalap. Saat penyelenggara Formula 1 mengadakan pertemuan dengan pembalap, hasilnya mereka mengambil keputusan bulat untuk menggunakan lampu ini mulai musim depan.

Lewis Hamilton jajal lampu belakang. (autoevolution.com)

Lampu yang di pasang di sayap belakang mobil ini akan resmi diatur dalam peraturan F1 musim depan. Rencananya, lampu ini akan digunakan hanya ketika wet race.

Sebenarnya ini bukan merupakan hal baru di dunia balap mobil. Sebelumnya, hal ini pernah dilakukan oleh ajang balap World Endurance Championship. Teknologi ini  lampu belakang ini telah diujikan di Spanyol. Lewis Hamilton menggunakan mobil Formula 1 nya menjajal lampu ini di sirkuit. Sayangnya, mereka tidak meraih hasil optimal lantaran saat itu sirkuit sedang cerah.

BACA SELANJUTNYA

F1 Australia Batal, Pirelli Terpaksa Musnahkan 1.800 Ban, ini Sebabnya