Kamis, 25 April 2024
Dany Garjito | Cesar Uji Tawakal : Jum'at, 24 Agustus 2018 | 17:46 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton mengaku tidak sedih dengan keputusan mantan rekan satu timnya, Fernando Alonso.

Pasalnya, pembalap asal Spanyol yang saat ini membalap untuk tim McLaren ini memutuskan untuk keluar dari ajang Formula 1 pada tahun 2019.

Alonso memutuskan keluar pada musim depan dikarenakan dia ingin mencari tantangan baru. Namun tidak menutup kemungkinan untuk kembali ke ajang F1 suatu saat nanti.

Lewis Hamilton, pernah menjadi rekan satu timnya tahun 2007. Saati itu, Alonso dan Hamilton bertarung memperebutkan gelar juara, namun keduanya kalah dari pembalap Ferrari, Kimi Raikonnen.

Saat ditanya mengenai keputusan Alonso, Hamilton mengatakan bahwa McLaren seharusnya mendapat gelar lebih banyak.

''Sejujurnya saya tidak merasa sedih. Tidak ada alasan bagi saya untuk sedih,'' kata Hamilton.

Lewis Hamilton/wikimedia.org

''Tentu di dalam dunia balap dia akan dirindukan, karena dia juga berupakan bagian besar dari itu dan salah satu pembalap terbaik yang pernah ada.''

''Namun olah raga ini juga mengenai mesin yang bagus, tidak melulu mengenai pembalap yang hebat. Bagaimana cara bermanuver dan bagaimana anda bermain juga menentukan dalam balapan.''

''Dia salah satu yang terbaik, saya pernah melawannya dan berharap yang terbaik untuknya, namun 17 musim itu terlalu lama dan tidak mudah untuk seorang pembalap untuk menetap begitu lama dan dengan performa yang bagus.''

''Butuh komitmen tinggi,'' imbuhnnya.

BACA SELANJUTNYA

Koleksi Mobil Bek Spanyol Sergio Ramos, Mulai dari yang Klasik Hingga Mewah