Senin, 29 April 2024
Tinwarotul Fatonah | Cesar Uji Tawakal : Minggu, 19 Agustus 2018 | 13:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Mobimoto.com - Walaupun berada di posisi kedua tabel klasemen, Valentino Rossi incar target realistis.

Menyelesaikan balapan di posisi keenam setelah start di posisi ke 14 di Austria, Valentino Rossi tertinggal 59 poin dari sang pemuncak klasemen, Marc Marquez.

Balapan Austria juga memperpendek jarak ponnya dengan posisi ketiga dan keempat, Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso yang kini tinggal berjarak 12 pon dan 13 poin.

Walaupun pembalap Yamaha ini tidak berharap kalau hasil yang sama akan ia raih di Silverstone, namun Valentino Rossi tetap realistis.

Valentino Rossi. (Instagram/@valeyellow46)

"Saya pikir kedua pembalap Ducati akan mengalahkan saya, karena gap poin mereka semakin dekat dan mereka sangat kencang." ujar Valentino Rossi.

"Akan sangat bagus jika saya bisa berjuang untuk perebutan podium dalam semua sirkuit, namun mereka bertiga sangat cepat tahun ini, rasanya akan sulit."

"Tahun lalu di Silverstone saya start terdepan, saya pikir saya akan menang, namun pada akhirnya Andrea Dovizioso dan Maverick Vinales mengalahkan saya."

"Kita bisa cepat namun kita harus memantau apakah Marquez dan kedua Ducati akan lebih cepat tahun ini."

Sebelum balapan di Silverstone, Valentino Rossi akan jalani tes di Misano hari ini dan Aragon setelah balapan di Inggris.

Valentino Rossi merasa pesimis terhadap tes yang akan dilaluinya, mengingat minimnya pencapaian saat tes di Brno.

"Penting untuk mencoba sesuatu, namun saya dua kali tes tidak akan memberikan hasil signifikan." pungkasnya.

Akankah Valentino Rossi kembali mendulang sukses? Tunggu saja, Sob!

BACA SELANJUTNYA

Mudah Taklukkan Jalan Raya, Begini Teknik Pengereman Motor yang Tepat