Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Mobimoto.com - Pebalap asal Inggris yang membalap dengan Aprilia Racing Team Gresini, Scott Redding, memang tidak menorehkan hasil yang bagus di seri ke-9 di Sachsenring tapi, ia melakukan sebuah aksi yang cukup menarik perhatian.
Scott Redding melakukan sebuah aksi yang bikin geleng-geleng kepala dan cukup bikin ngeri, sob. Dia menikung dengan menurunkan kepalanya, yang kemudian meninggalkan bekas di helmnya.
Pebalap dengan nomor motor 45 ini mengatakan, "Aku telah merencanakannya sudah dari lama sekali. Aku pernah berhasli melakukannya di Valencia tapi hanya sentuhan kecil dan saat itu aku menggunakan ban soft dengan motor kecil. Aku menganggap itu curang."
Setelah melakukan aksinya, ia kemudian mengunggah fotonya ke Twitter dan Instagram.
Baca Juga
Dilansir dari crash.net, Redding menegaskan, "Aku tidak peduli, aku harus melakukannya lagi sebelum aku meninggalkan paddock di tahun ini, aku harus melakukannya."
Sampai dengan seri ke-9 di Sachsenring, masa depan Redding masih belum jelas. Ia pun hanya bisa finis di urutan ke-15 di Jerman.
Secara terbuka, Redding mengatakan, "Sekarang tidak ada lagi tekanan, jadi kalau aku finis pertama atau terakhir, aku tidak peduli."
"Jika aku selalu finis di urutan terakhir setiap musimnya, apa yang akan mereka lakukan? Jika ingin memecatku, baiklah, aku memang sudah tidak di sini lagi musim depan," tegas Redding seolah-olah cuek dengan masa depan karirnya.
Nampak sudah pasrah dengan masa depannya di MotoGP, Redding melanjutkan, "Di sisi lain, sepertinya ini akhir karirku di MotoGP. Tapi aku telah melakukannya selama sepuluh tahun jadi, misalkan ini tahun terakhirku, aku harus menikmatinya. Itu yang kami lakukan."
Posisi Scott Redding di Aprilia Racing Team Gresini musim depan akan digantikan oleh Andrea Iannone yang kini membalap untuk Team Suzuki ECSTAR.
Sebelumnya, Aprilia menawarkan kontrak sebagai test-rider tapi, Scott Redding menolaknya dengan alasan bukan kontrak yang jelas.
Tag
Terkini
- Bukan Hanya Merlion, Ini 5 Spot Instagramable di Singapura yang Bisa Dikunjungi saat Liburan Imlek!
- Anak Muda Bicara Ekonomi: Youth Economic Summit 2024 Cetak Optimisme Baru untuk Indone
- Diikuti 150 Lebih Digital Creator, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY di 3 Kota Sukses Digelar
- Kisah Inspiratif Beasiswa Kampung Berseri Astra: Menerangi Asa Pendidikan Anak-Anak di Tengah Tantangan Ekonomi
- Kampung Berseri Astra Wironanggan Sukoharjo: Warisan Kerajaan Pajang yang Disulap Jadi Destinasi Wisata Edukasi
- Kampung Berseri Astra: Oasis Hijau di Tengah Kota Surabaya Sukses Transformasi dari TPA Menjadi Surga Hijau
- Mengangkat Potensi Lokal dan Pendidikan di Kelurahan Dasan Cermen Mataram
- Arkadia Digital Media Raup Kenaikan Pendapatan 40 Persen di Tahun 2023, Bukti Kegigihan dan Inovasi di Era Digital
- Lima Pembalap Legendaris MotoGP, Siapa Saja Selain Valentino Rossi?
- Ramai Perpres Publishers Rights, AMSI, AJI, IJTI dan IDA Minta Presiden Cari Jalan Terbaik
Berita Terkait
-
Masa Hukuman Mau Habis, Andrea Iannone Masih Ingin Kembali Balapan MotoGP
-
Aprilia Risau dengan Potensi KTM Musim Depan, Ada Apa?
-
Diseruduk Quartararo, Aleix Espargaro Tak Ambil Pusing
-
Kesetiaan Aleix Espargaro Bikin Bos Tim Rival Terkesan, Ini Sebabnya
-
Aleix Espargaro Sesumbar Bisa Raih Juara Dunia MotoGP 2022, Ini Alasannya
-
Kemenangan Perdana Aprilia Bikin Vinales Pede, Ini Sebabnya
-
Akhirnya Bisa Juara, Aleix Espargaro Ungkap Kemajuan Pesat Aprilia
-
Kembali ke Bisnis, BSA Bikin Heboh Pencinta Motor Lawas
-
Aprilia Hadirkan Motor Under 200cc di Tanah Air? Ini Kata Piaggio Indonesia
-
Serba Ganteng, Piaggio Indonesia Perkenalkan Empat Motor Sport Premium